Desember 04, 2013

Wishful Wednesday #64

Hahah, setelah minggu kemarin hectic banget sampe ga sempet post WW, Syukurlah hari ini agak longgar, jadi masih bisa ikut masukin satu buku lagi di daftar Wishlist..



Denting musik muncul dari air … dari arah kuda nil yang terbenam. Melodinya asing, dengan berbagai harmoni dan melodi tandingan yang saling menjalin …. Tiba-tiba makhluk pemalas itu menyerbu dengan mulut menganga, dan denting musik terdengar lebih keras daripada sebelumnya.Sebelum Jason sempat bereaksi, tangannya sudah mencengkeram lidah yang lengket itu dan wajahnya meluncur di permukaan yang berminyak … melaju di sepanjang terowongan yang gelap dan licin.

Dalam penderitaannya, musik itu terdengar keras sementara Jason meluncur di sepanjang koridor yang lembap. Dia berusaha berpegangan pada kedua sisi terowongan untuk memperlambat lajunya, tetapi gagal, hingga sekonyong-konyong lengan dan kepalanya muncul dari celah sebatang pohon sekarat, dekat sebuah sungai yang diapit tumbuhan pakis.
Dan dia pun tiba di sebuah negeri tanpa pahlawan. Negeri yang telah ditutupi kegelapan seorang penyihir jahat yang menghantui seluruh kota. Sebuah negeri bernama Lyrian yang akan membawanya dalam petualangan epik penuh tantangan

Brandon Mull terkenal dengan seri Fablehavennya yang menawan, meski saya cukup menyesal karena belum sempat koleksi 5 serinya. Kali ini ketika dia mengeluarkan buku baru, saya bertekad akan mulai ngumpulin bukunya satu-satu (iya, Beyonders ini seri juga T_T). Biar ngga keberatan di kemudian hari.

Novel fantasi memang sering berhubungan dengan sebuah 'dunia baru'. Hal ini juga yang membuat saya penasaran, dunia seperti apa Lyrian itu? yang terpenting ada naganya ngga? Ada unicorn atau peri? Ah, hanyoklah semoga saya bisa segera punya buku ini :p


Seperti biasa, kalau kamu ingin ikutan eventnya Perpus Kecil, begini caranya :



1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =) 
2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya! 
3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian. 
4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)


6 komentar on "Wishful Wednesday #64"
  1. Aku belum pernah baca buku-buku karya Brandon Mull :O

    Semoga terkabul ya, Mbak :)

    BalasHapus
  2. Ini buku yang keberapa? Koq singgasananya kosong? Aku punya buku pertama tapi ada semacam monster yang duduk di kursi.

    BalasHapus
  3. Huaaa ada kuda nil kereeeen :D pingin baca tapi kenapa yaaa fantasi itu selalu serial huhuhu...

    BalasHapus
  4. Wooh. covernya keren mbaaa :))
    Kayanya baguss nih bukunya.
    Semoga terwujud ya mba!

    BalasHapus
  5. Eh liat covernya aku kok jadi ingat Game of Thrones yak?

    BalasHapus

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9

Salam,

Salam,